Antisipasi Kecelakaan, Polsek Rengel Turun Tangan Bersihkan Lumpur

Reporter : Tian

Tuban – Anggota Kepolisian Sektor Rengel Polres Tuban bersama dengan warga masyarakat bekerja bakti membersihkan material kerikil bercampur lumpur di Jalur Tuban-Bojonegoro, tepatnya di Jalan Raya Desa Rengel Kecamatan Rengel Kabupaten Tuban.

Material kerikil dan lumpur itu, berasal dari pegunungan kapur yang berada di sisi utara Kawasan Rengel, berserakan di jalan raya lantaran terbawa air hujan yang terjadi pada Minggu, (10/12/2017) siang.

Dengan berbekal alat seadanya berupa sekop, cangkul dan gerobak sorong, petugas bersama warga begitu kompak menyingkirkan material dari jalan raya.

“Kami bersama dengan warga bergotong royong membersihkan material-material lumpur dan kerikil dari jalan raya,” Tutur AKP Yani Susilo, Kapolsek Rengel Polres Tuban saat dikonfirmasi.

Mantan Kapolsek Jenu menambahkan, hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas yang dapat menimpa pengguna jalan akibat tergelincir oleh material yang berhamburan.

“Ini demi mencegah terjadinya kecelakaan yang bisa saja menimpa pengguna jalan karena adanya material tersebut,” Tutupnya. (Tn/Red).google webmasterpagerank алгоритм1 day2day.kh.ua

Komentar ditutup.