Bupati Bojonegoro Lantik 33 Kepala Desa Terpilih Gelombang 1

Bojonegoro, Suryanasional.com – Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah melantik sebanyak 33 kepala desa hasil pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak Kabupaten Bojonegoro periodeĀ  2022-2026

Pelantikan serta pengambilan sumpah dilaksanakan di pendopo Malowopati pda Rabu (14/12/2022). Pilkades serentak gelombang 1 dengan melibatkan 33 desa telah diselenggarakan pada Rabu 26 Oktober 2022 lalu.

Bupati Bojonegoro Anna Mu’awanah menyampaikan bahwa regulasi terus didorong untuk percepatan pembangunan tingkat desa.

“Peningkatan percepatan tingkat desa pastilah tidak lepas dari peran kepala desa termasuk berkaitan dengan program RPL desa,” kata Bupati Anna.

Bupati Bojonegoro menjelaskan untuk tahun depan, program RPL akan diteruskan dengan program pendidikan S2 guna mendorong peningkatan kualitas Sumner Saya Manusia (SDM).

“Maka kita harus saling support serta mendorong satu sama lain, agar percepatan pembangunan desa bisa menjadikan Bojonegoro menjadi kabupaten yang maju,” kata Bupati Anna.

Berikut Kepala desa di Bojonegoro Gelombang 1 periode 2022-2026 berdasarkan kecamatan yang dilantik Bupati Bojonegoro :

  • Kecamatan Kedewan: 1. Desa Beji, 2. Desa Wonocolo;
  • Kecamatan Kasiman: 1. Desa Kasiman;
  • Kecamatan Baureno: 1. Desa Kauman, 2. Desa Lebaksari, 3. Desa Tlogoagung, 4. Desa Kadungrejo;
  • Kecamatan Dander: 1. Desa Sumbertlaseh;
  • Kecamatan Gondang: 1. Desa Pragelan;
  • Kecamatan Kapas: 1. Desa Wedi;
    Kecamatan Kedungadem: 1. Desa Geger.
  • Kecamatan Ngraho: 1. Desa Ngraho.
  • Kecamatan Malo: 1. Desa Kemiri, 2. Desa Sukorejo.
  • Kecamatan Margomulyo: 1. Desa Kalangan.
  • Kecamatan Purwosari: 1. Desa Pelem.
  • Kecamatan Tambakrejo: 1. Desa Tanjung, 2. Desa Bakalan, 3. Desa Pengkol, 4. Desa Kacangan.
  • Kecamatan Bojonegoro: 1. Desa Semanding.
  • Kecamatan Kanor: 1. Desa Kabalan.
  • Kecamatan Kepohbaru: 1. Desa Sidomukti, 2. Desa Betet.
  • Kecamatan Temayang: 1. Desa Pandantoyo.
  • Kecamatan Trucuk: 1. Desa Sranak.
  • Kecamatan Sukosewu: 1. Desa Sidorejo.
  • Kecamatan Sumberrejo: 1. Desa Sumuragung, 2. Desa Pekuwon, 3. Desa Prayungan.
  • Kecamatan Ngasem: 1. Desa Dukohkidul, 2. Desa Jampet.
  • Kecamatan Padangan: 1. Desa Kendung.(Lex/HmsBjn).