Cegah Penyebaran COVID-19, PDIP Bojonegoro Bagikan Alat Cuci Tangan dan Masker Gratis

Suryanasional.com – Dewan Pimpinan Cabang Partai Perjuangan Indonesia (PDIP) kabupaten Bojonegoro, pagi tadi membagikan 10 Tong Westafel dan seribu masker gratis kepada masyarakat. Di Kabupaten Bojonegoro, hal ini guna melawan penyebaran Virus Corana (Covid-19) yang mejadi pandemik secara global. ( Rabo 08/04/20)

Ketua Fraksi PDIP DPRD Kabupaten Bojonegoro Bambang Sutriyono mengatakan, Partai PDIP kogsen dalam penanganan virus covid-19 yang mewabah saat ini dengan berbagai upaya kesadaran kebersihan dan menjaga lingkungan kepada kepada masyarakat. Yakni, dengan mengedukasi masyarakat untuk pola hidup bersih dan Rajin Mencuci tangan dengan Sabun pada air yg mengalir sebelum dan sesudah beraktifitas.

“Sesuai rekomendasi WHO, kita jalankan masker untuk Semua harus menggunakan masker, Penggunaan masker sangat penting karena banyak kasus positif virus corona tanpa gejala yang mungkin berada di tengah masyarakat. Ini membuat penularan dapat terjadi tanpa disadari,” ujarnya

Partai PDI Perjuagan total Telah Membagikan 1.500 Kepada Masyarakat, masker ini sebagai bentuk kebersamaan melawan penyebaran virus Corona. Pasalnya, Bojonegoro tanggal 08/04/20 dari data sebaran ODP Pemerintah Kabupaten Bojonegoron, Orang Dlam pantauan sejumlah 52 orang sedangkan selesai dalam pemantauan 4 orang, jumlah Paseien dalam pantauan 1 orang dan pasien dikatakan positif masih 0, Data tersebut telah menurun dari bulan Maret Kemaren.

ia menambahkan gerakan ini baru awal partai dengan membagikan 10 westafeel penyuci tanggan di 8 Kecamatan, sedangkan sisanya akan dilakukan secara berkala. “Dalam kondisi sekarang ini, masker tentu saja menjadi barang teramat berharga bagi para masyarakat dan petani di Bononegoro. Sebab mencari masker saat ini sudah seperti berburu harta karun. Kalau pun ada dijual dipasaran, harganya tentu mahal sekali,” tambahnya.

Kendati demikian, juga menekankan bahwa masker bedah dan masker N95 hanya untuk digunakan oleh petugas kesehatan. Masyarakat diminta menggunakan masker kain saat beraktivitas di luar rumah
Selain penggunaan masker, kebiasaan cuci tangah juga menjadi hal yang krusial. “Sebagian dari kita juga tidak menyadari kita rentan sehingga belum jaga jarak, masih belum menggunakan masker, masih ada yang belum rajin cuci tangan,” terang

Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua Bidang Maritim DPC PDIP Bojonegoro, oleh Tujuan dari kegiatan bagi-bagi masker ini untuk melindungi warga Bojonegoro yang sedang melakukan aktivitas dan yang bekerja baik di pasar maupun di lahan pertanian. Sebab, Pandemik Virus covid-19 ini tidak tahu sampai kapan berakhir.

Sehingga kewaspadaan dan pola hidup sehat menjadi lebih utama dalam mengatasi wabah yang saat ini sedang mewabah saat ini. “ kejadaian saat ini baru terjadi di Indonesia meskipun dulu sudah ada SARS dan Mers tetapi penyebaranya tidak secepat Covid-19,” tuturnya saat bagi-bagi masker ditengah masyarakat.

Dpc pdi perjungan sementara telah menyiapkan 3000 masker yg akan dibagikan gratis ke masyarakat secara berkala. Pihaknya juga menuturkan semua Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Bojonegoro telah melakukan penanganan Virus covid-19 ini dengan membuka Posko Gotong Royong melawan Covid-19 yang sementara ditempatkan dirumah pribadi anggota DPRD PDI.

“ Kalau lingkup Kabupaten Bojonegoro, Dewan Pimpinan Cabang PDIP membuka posko lawan covid-19 di Kantor DPC PDIP Kabupaten jalan panglima polim, hal ini sesuai dengan intruksi partai guna memerangi virus yang sedang mewabah ssaat ini,” tuturnya