Dinas Koprasi UKM Ngawi Gelar Pelatihan Manajemen Kewirausahaan Dan Aneka Olahan Kue Kering

Ngawi, suryanasional.com – Dinas Koprasi Usaha Kecil Dan Menengah (UKM) Kabupaten Ngawi memfasilitasi peningkatan pendapatan masyarakat melalui berbagai pelatihan. Salah satunya dengan memberikan pelatihan menajemen kewirausahaan dan membuat aneka olahan kue kering yang di laksanakan di salah satu Rumah Makan yang diikuti oleh berbagai peserta pelaku UMKM. Pelatihan tersebut berlangsung selama dua hari, yakni tanggal 23 dan tanggal 24 Maret 2022.

Dalam acara kegiatan tersebut di hadiri Kepala Dinas Koperasi,Usaha Kecil dan Menengah, Kabid Peningkatan Sumber Daya Manusia dan Transmigrasi. 40 Pelaku UMKM yang sudah memiliki NIB (nomor induk berusaha).

Kepala dinas Koprasi, Usaha Kecil dan Menengah, Harsoyo mengatakan Olahan pangan baik seperti kue kering maupun kue basah memiliki potensi besar untuk dikembangkan serta memiliki daya jual pasar yang cukup luas, karena kue kering bisa diolah menjadi produk makanan yang berdaya saing tinggi.

“Metode yang digunakan dalam pelatihan manajemen wirausahaan dan olahan kue kering adalah metode belajar orang dewasa dengan teori 25 % dan praktek 75 % agar nantinya pelaku UMKM bisa belajar memanajemen hasil usaha nya sendiri,” terangnya, Kamis (24/03/2022).

Selain itu harsoyo menambahkan dalam melakukan pelatihan UMKM khususnya usaha mikro yang di manajemen kewirausahaan. Di harapkan sebagai pelaku UMKM bisa mengembangkan usahanya baik yang yang lama atau pun yang baru dan juga agar bisa bertahan di era pandemi Covid 19.

“Untuk mengurangi angka kemiskinan pada pelaku UMKM di Kabupaten Ngawi, Khususnya pelaku usaha UMKM di aneka olahan makanan kue kering agar bisa berkembang dengan beberapa jenis dan manajemen nya di harapkan bisa di kelola dan naik kelas,” imbuhnya. (Fir/Red)