Festival Dawet Nusantara, Upaya Pemkab Menarik Minat Pengunjung Pasar Wisata Bojonegoro

Bojonegoro, Suryanasional.com – Berbagai upaya dilakukan Pemkab Bojonegoro untuk menarik minat pengunjung pasar wisata Bojonegoro. Diantara kegiatan yang dilakukan Pemkab Bojonegoro adalah Festival Dawet Nusantara. Festival dawet Nusantara ini menyajikan 12 jenis dawet yang diikuti oleh puluhan peserta, Sabtu (21/1/2023).

Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, Dan Usaha Mikro Kabupaten Bojonegoro, Sukaemi mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk meramaikan pengunjung pasar wisata Bojonegoro.

“Kita melakukan berbagai langkah dan upaya untuk menarik minat masyarakat berkunjung di Pasar Wisata Bojonegoro. Semua atas arahan Ibu Bupati Bojonegoro. Diantara salah satu kegiatan yang kita lakukan adalah festival Dawet Nusantara ini. Festival ini menyajikan berbagai olahan dawet dengan melibatkan UMKM,” kata Sukaemi.

Kegiatan sejenis ini dilakukan rutin oleh Pemkab Bojonegoro untuk lebih menggairahkan perekonomian masyarakat melalui Pasar Wisata Bojonegoro.

“Alhamdulillah, dalam Festival Dawet Nusantara yang diikuti 20 peserta ini, semuanya laris manis dan habis sebelum acara selesai. Semoga ini bisa menjadi indikator bagi eksistensi pasar wisata Bojonegoro,” kata Sukaemi.

Dirinya berharap pasar wisata Bojonegoro bisa menjadi magnet perekonomian masyarakat Bojonegoro.

“Kita berharap masyarakat bisa memanfaatkan pasar Bojonegoro sebagai destinasi berbelanja kebutuhan sehari-hari maupun destinasi bersantai bersama keluarga,” katanya.

“Dari pasar wisata ini kita juga berharap dapat mendorong dan meningkatkan roda perekonomian masyarakat Bojonegoro,” kata Sukaemi.

Dirinya juga meminta kepada para pedagang untuk bisa menjaga kebersihan dan ketertiban pasar wisata Bojonegoro sebagaimana yang sebelumnya disampaikan Bupati Anna Mu’awanah.

“Semua pihak wajib menjaga kebersihan dan ketertiban pasar wisata. Kebersihan bukan hanya tanggung jawab petugas kebersihan pasar, namun partisipasi pedagang dalam menjaga kebersihan pasar juga wajib dilakukan. Intinya semua pihak harus saling menjaga kebersihan dan ketertiban pasar wisata, semua demi kenyamanan pengunjung yang berbelanja di pasar,” katanya.(Lex/red).