Ihwal Pemeriksaan BPK, Ini Kata Wabup dan Ketua Komisi C DPRD Bojonegoro

Bojon​egoro, suryanasional.com – Wakil Bupati (Wabup) Bojonegoro, Setyo Hartono kepada Badan Pemerikasa Keuangan (BPK) pernah mengatakan, dalam melakukan pemeriksaan pengelolaan dan pertanggung jawaban keuangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bojonegoro, BPK diharapkan bekerja dengan maksimal sesuai tupoksinya.

 
“Dalam tugas melakukan pemeriksaan pengelolaan keuangan di Bojonegoro, silahkan bekerja secara maksimal sebagaimana tupoksi. Karena di Bojonegoro semua fair. Kalau memang ada temuan, silahkan disampaikan, karena kita ingin pemerintahan yang riil dan transparan,” kata Wabup Setyo Hartono.

Pemkab Bojonegoro, lanjut Wabup, tidak akan pernah menghalangi-halangi apapun yang menjadi temuan BPK.” Kalau dalam pemeriksaan ditemukan sesuatu yang menyimpang dalam pengelolaan anggaran, ya disampaikan saja, karena kita tidak ingin adanya kongkalikong dalam sirkulasi pelaksanaan anggaran kita,” kata dia.

Sementara itu, Ketua Komisi C DPRD Bojonegoro, Sally Atyasasmi  menanggapi lain terkait pemeriksaan BPK. Menurutnya, BPK setiap tahun mengeluarkan dokumen resmi hasil auditnya. Tapi apakah output pemeriksaan BPK selama ini sudah berdampak luas pada implementasi tata kelola anggaran di Bojonegoro.

“Lemahnya sistem pengelolaan keuangan adalah potensi pemicu tindakan penyalahgunaan keuangan pada anggaran kita. Untuk itu, sudah sepatutnya hasil pemeriksaan BPK bisa berdampak pada perbaikan implementasi sistem pengelolaan keuangan kita,” kata Sally Atyasasmi.

Berturut-turut, lanjut Sally, Bojonegoro selalu mendapatkan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), sebagai bentuk apresiasi dari BPK atas hasil pemeriksaan laporan keuangan Bojonegoro. Tapi apakah selama ini hal tersebut sudah menggambarkan, setelah mendapatkan WTP tidak ada penyimpangan anggaran lagi,” tanya Sally Atyasasmi.

“Ini yang harus menjadi komitmen dan kesadaran pemerintah selaku pengelola anggaran, agar sistem tata kelola sirkulasi anggaran kita bisa mencerminkan skala prioritas dan berpihak pada amanah Masyarakat Bojonegoro,” tutup Sally. (A6/red)как скачать sitemap с сайтаювелирных продвижение изделийapiназначение