Kaderisasi PMI Bojonegoro Lewat Pergantian Kordinator FORPIS

Bojonegoro Suryanasional.com -Palang Merah Indonesia (PMI) Bojonegoro menggelar kegiatan Pergantian Koordinator Forum Remaja Palang Merah Indonesia (FORPIS) Kabupaten Bojonegoro di Aula Markas PMI, Jalan Trunojoyo, Bojonegoro Jawa Timur Sabtu (8/12/2018).

Pergantian koordinator FORPIS ini dalam rangka untuk mempersiapkan kader-kader muda penggerak PMI Bojonegoro. Hadir dalam acara ini diantaranya Pengurus PMI Kabupaten Bojonegoro Sukohawidodo, SH dan Kasi SDM Muh. Nur Hamid. Acara ini di ikuti oleh Palang Merah Remaja (PMR) tingkat Wira Se-Kabupaten Bojonegoro.

Kasi SDM PMI Bojonegoro Muhammad Nur Hamid mengatakan bahwa FORPIS jangan pernah takut untuk selalu belajar.

“Ke depan kita akan ajarkan bagaimana berorganisasi dengan baik. Untuk itu jangan pernah takut untuk selalu mengembangkan diri dalam berorganisasi ” tegas Muh. Nut Hamid.

Sementara itu, Sekretaris PMI Bojonegoro Sukohawidodo, SH menjelaskan bahwa kader PMR adalah juga kader PMI.

“Maju atau tidaknya kegiatan PMR ke depan, salah satu penyebabnya berasal dari kualitas dan aktivitas koordinator FORPIS sendiri,” kata Sukohawidodo, SH.

Pergantian kordinator Forpis, lanjut dia, merupakan kegiatan tahunan sebagai upaya agar pengurus PMR untuk bisa mengembangkan diri dalam berorganisasi.

“Kegiatan ini adalah upaya kaderisasi dan proses belajar berorganisasi dan bermusyawarah bagi para kader PMI agar kapasitasnya bisa terus ada peningkatan,”

Acara Pergantian Koordinator FORPIS ini sendiri diikuti 50 orang pengurus PMR tingkat wira. Dalam kegiatan ini berbagai kegiatan akan digelar selama dua hari.(Lex/red).