Sebanyak 22 Perwira Akademi Angkatan Laut Mendapatkan Kenaikan Pangkat

Suryanasional.com|Surabaya,-Sebanyak 22 Perwira Akademi Angkatan Laut mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi pangkat semula. Acara Laporan Korps kenaikan pangkat dihadapan Wakil Gubernur Akademi Angkatan Laut Brigjen TNI (Mar) Nurri Andrianis Djatmika yang dalam hal ini mewakili Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Wuspo Lukito, S.E., M.M., di gedung R. Soebijakto, Mako AAL Bumimoro, Surabaya, Senin (01/10).

Laporan Korps kenaikan pangkat dihadiri Pejabat Utama AAL pada periode 1 Oktober 2018 ini, Perwira AAL yang naik pangkat terdiri dari 15 Perwira Menengah (Pamen), antara lain Kepala Departemen Marinir (Kadepmar) AAL Kolonel Marinir Teddy Yulianda Bakri dan Kepala Departemen Pelaut (Kadeppel) AAL Kolonel Laut (P) Hreesang Wisanggeni, S.E., serta tujuh Perwira Pertama (Pama).

Gubernur AAL Laksamana Muda TNI Wuspo Lukito, S.E., M.M., dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wagub AAL mengatakan, kenaikan pangkat mengandung dua makna penting utamanya bagi personel yang naik pangkat yaitu kenaikan pangkat merupakan wujud penghargaan dari negara kepada para personel yang berprestasi, loyal dan berdedikasi, sehingga hal ini merupakan suatu kebanggaan dan anugerah yang patut disyukuri. Refleksi dari rasa syukur tersebut harus ditampilkan melalui peningkatan kinerja yang lebih berkualitas, produktif dan berprestasi.

Makna yang kedua menurut Gubernur AAL yaitu kenaikan pangkat merupakan wujud dari pembinaan personel TNI Angkatan Laut yang semakin terarah dan dinamis. Kenaikan pangkat adalah hak setiap prajurit yang telah memenuhi persyaratan dan dilaksanakan melalui suatu proses yang diatur dalam sistem pembinaan personel TNI AL dengan seleksi yang ketat untuk kepentingan organisasi, sehingga hanya personel yang memenuhi persyaratan saja yang layak naik pangkat.

Gubernur AAL Laksda TNI Wuspo Lukito, S.E., M.M., juga menegaskan kepada setiap Perwira AAL harus senantiasa membekali diri dan meningkatkan profesionalisme sesuai bidang masing-masing, sehingga dapat menampilkan kemampuannya dalam pelaksanaan tugas. Usai upacara, Wagub AAL Brigjen TNI (Mar) Nurri Andrianis Djatmika dan pejabat utama serta segenap personel AAL memberikan ucapan selamat atas kenaikan pangkatnya kepada keduapuluh dua Perwira AAL tersebut. ( Budi R/ Pen)

Komentar ditutup.