Serah Terima Jabatan Komandan Sekolah Staf Dan Komando Angkatan Laut

Jakarta Suryanasional.com, — Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Laut (Danseskoal) yang dilaksanakan pada Jumat 10 Agustus 2018 pagi oleh Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M., di Lapangan Laut Jawa Seskoal, Bumi Cipulir, Jakarta Selatan. Seusai upacara Sertijab dan ramah tamah, seluruh personel Seskoal dan Pasis Dikreg Seskoal Angkatan ke-56 serta Pasis Susjemenstra TNI AL Angkatan ke-13 TP.2018 melaksanakan tradisi Lepas Sambut.

Dalam sambutannya Mantan Danseskoal yang akan menduduki jabatan baru sebagai Dekan Fakultas Manajemen Pertahanan di Universitas Pertahanan, menyampaikan ucapan terima kasih atas dedikasi dan loyalitas seluruh personel Seskoal yang selalu mendukung dengan segenap jiwa dan raga, sehingga banyak keberhasilan yang telah dicapai selama kepemimpinannya. Pada kesempatan tersebut, Laksamana Muda TNI Sulistiyanto,S.E,M.M.,M.Sc.,P.S.C. berpesan agar seluruh anggota seskoal kedepannya lebih baik lagi dalam menjalankan tugas-tugasnya sesuai tugas pokok Seskoal.

Usai ramah-tamah, selanjutnya dengan menaiki Mokap Dharma Wiratama 08 Laksamana Muda TNI Sulistiyanto,S.E.,M.M.,M.Sc.,P.S.C. beserta Ny. Lindria Sulistiyanto dilepas para personel Seskoal. Sebelum meninggalkan Seskoal, Laksamana Muda TNI Sulistiyanto,S.E.,M.M.,M.Sc.,P.S.C. melaksanakan penyerahan kemudi kapal kepada Danseskoal Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, ST., M.Sc., D.E.S.D., sebagai simbol untuk meneruskan estafet kepemimpinan di Seskoal sebagai lembaga tertinggi TNI Angkatan Laut.

Selanjutnya di pintu gerbang masuk Seskoal, seluruh personel Seskoal dengan lantang dan gembira bertepuk tangan menyanyikan lagu “Selamat Datang Pahlawan Muda”menyambut kedatangan Komandan Seskoal yang baru Laksamana Muda TNI Dr. Amarulla Octavian, ST., M.Sc., D.E.S.D. beserta Ny. Amarulla Octavian.

Acara lepas sambut tersebut diikuti Wadan Seskoal Laksma TNI TSNB. Hutabarat, M.MS, Seklem Seskoal Kolonel Laut (S) Hardiko, S.Sos., M.M., para pejabat Utama Seskoal, para Dosen dan Patun Seskoal, serta ibu-ibu CBS Jalasenastri Seskoal. (Budi R/PenSes)