Kesiapsiagaan Pengamanan Pilpres Dan Pileg 2019 Juga Pencanangan Pembangunan Zona Integritas Koarmada II

Editor:Tri Karyono|Reporter:Anto tze

Suryanasional.com|Surabaya,-Komando Armada ll atau Koarmada ll menggelar Apel Khusus Kesiapsiagaan Pengamanan Pemilihan Presiden dan Legislatif Tahun 2019, yang dipimpin langsung oleh Pangkoarmada ll Laksda TNI Mintoro Yulianto, S. 805, M. Si, bertempat di Dermaga Madura, pada hari Jumat Pagi Tadi (12/4/2019).Apel khusus tersebut, melibatkan seluruh prajurit Koarmada ll dan Lantamal Video, baik yang terlibat langsung dalam pengamanan pemilu maupun sebagai pendukung.Menurut pemimpin apel, kegiatan ini digelar sebagai Iangkah untuk mengetahui kesiapan prajurit Koarmada II, dalam mengamankan rangkaian kegiatan Pilpres dan Pileg 2019, mulai dari jelang, pemilu, dan pasca pelaksanaan pemilu 2019, agar berjalan aman, lancar dan damai.Sebagai Penerima Apel dalam apel khusus tersebut, Pangkoarmada ll menyampaikan bahwa selain untuk mengetahui sejauh mana kesiapan prajurit Koarmada ll dalam mengamankan Pemilu 2019. Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari Rentinkon Koarmada II dalam rangka OMSP menghadapi Pemilu 2019. Dimana Koarmada ll melaksanakan pelibatan untuk mengatasi konflik sosial dalam Pemilu 2019 di wilayah Koarmada ll dalam rangka mendukung tugas pokok TNI. “Apel ini sebagai persiapan awal, agar pasukan siap di bko-kan dalam pengamanan Pemilu,” ujar Pangkoarmada II.Dalam apel khusus ini, juga dicanangkan pembangunan zona integritas Koarmada ll, yang ditandai melalui pembacaan pakta integritas saat pelaksanaan apel khusus.