Meriah, Puncak Peringatan HUT RI Kelurahan Mojokampung Bojonegoro

Bojonegoro, Suryanasional.com – Ribuan warga Kelurahan Mojokampung, Kecamatan Kota, Bojonegoro memadati jalan di seputaran Kelurahan Mojokampung, Minggu (4/9/2022). Bukan karena aksi Demo, ribuan warga Kelurahan Mojokampung ini memeriahkan dan mengikuti jalan sehat dalam rangka puncak peringatan HUT Kemerdekan RI yang ke-77.

Puncak peringatan HUT Kemerdekan RI yang ke-77 Kelurahan Mojokampung dihadiri Wakil Bupati Bojonegoro, Budi Irawanto beserta anggota DPRD Bojonegoro, Natasha Devianti.

“Semangat nasionalisme harus senantiasa tumbuh demi terwujudnya Indonesia yang bersatu. Terima kasih untuk dukungan dan kerjasama warga Kelurahan Mojokampung, sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan sukses,” kata Suroso, Ketua panitia kegiatan ini.

Pria yang biasa disapa O’ok ini mengatakan, kekompakan dan kebersamaan warga Kelurahan Mojokampung yang selama ini terjalin dengan baik adalah kunci kesuksesan terselenggaranya acara ini.

“Kekompakan dan kondusifitas lingkungan Kelurahan Mojokampung merupakan kunci sukses terselenggaranya acara ini,” katanya.

Menurutnya, rangkaian puncak peringatan HUT RI yang ke-77 ini juga bagian dari wujud syukur warga atas membaiknya kondisi pasca Pandemi Covid-19.

Sementara itu, Wabup Budi Irawanto berharap kegiatan ini dapat bermanfaat dan dapat menjalin silaturrahmi dan kekompakan antar warga Kelurahan Mojokampung.

“Kekompakan dan kebersamaan yang selama ini menjadi karakteristik yang melekat di warga Kelurahan Mojokampung harus senantiasa disyukuri dan dijaga selalu,” kata Wabup.

Menurutnya, dengan kebersamaan maka semua tujuan dan keinginan dapat lebih mudah.

“Tak ada manusia yang dapat mencapai seluruh kebutuhannya dan keinginannya tanpa bantuan dari orang lain. Sejak lahir kita telah membutuhkan orang lain. Manusia dituntut untuk selalu dapat bekerjasama dengan orang lain,” kata Wabup.

Rangkaian acara puncak peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 Kelurahan Mojokampung diantaranya Tasyakuran dan doa bersama yang diakhiri dengan pemotongan tumpeng di halaman Balai Kelurahan Mojokampung. Acara semakin meriah dengan adanya lomba panjat pinang dan jalan santai serta pemberian hadiah lomba kepada para pemenang lomba Agustusan yang telah digelar sebelumnya.(Lex/red).