Usai Ngawi Night Carnival 2022, DLH Kerahkan 50 Personel Pasukan Kebersihan

Ngawi, suryanasional.com – Tidak hanya tugas pemerintah, menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan, perlu andil dari semua pihak, termasuk masyarakat. Kesadaran diri agar tidak membuang sampah sembarangan merupakan upaya menjaga lingkungan.

“Kesadaran ini (tidak membuang sampah sembarangan) harus tumbuh dalam diri kita semua sebagai masyarakat sih ?,” ucap Supratik Miasih, Sabtu (20/07/2022).

Kabid Pengelolaan sampah dan B3, Supratik Miasih mengatakan dalam kegiatan seusai Ngawi Night Carnival 2022 tersebut kita gerak cepat mengerahkan 50 personil dari pasukan kebersihan untuk membersihkan sepanjang jalur star sampai finis yang di lewati Ngawi Night Carnival.

“kita mengerahkan 50 personil dan kita bagi 2 regu, untuk regu 1 bagian timur jalan dan regu 2 bagian barat jalan di sepanjang jalur yang di lewati Ngawi Night Carnival, Sehingga total personel untuk bagian jalan timur 25 personil, dan bagian jalan barat 25 personil ,”jelasnya

Selain itu untuk pengelolaan sampah tersebut, setiap regu membawa mobil truk sampah, mobil pick up, motor tossa, dan alat kebersihan. Petugas kebersihan dalam tugasnya saat kegiatan berlangsung akan rutin menyisir sesuai bagian masing-masing regu untuk membersihkan sampah.

Supratik Miasih menambahkan dirinya menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan. Buanglah sampah pada tempat-tempat sampah yang telah disiapkan.

“saat ini yang terbanyak kita bersihkan hanyalah mayoritas sampah kering” imbuhnya.

Dari kegiatan Ngawi Carnival Night ini kami beserta personil petugas kebersihan berhasil menampung kurang lebih ada 4 ton sampah kering untuk kita bawa ke TPA (Tempat Pemrosesan Akhir). (Fir/Red)