PPP Bojonegoro Silaturrahim ke PCNU untuk Berbagi Pandangan

Bojonegoro, Suryanasional.com – Pengurus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bojonegoro bersilaturrahim dengan mengunjungi kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bojonegoro, Senin (10/10/2022).

Kunjungan pengurus PPP Bojonegoro diterima Ketua PCNU Bojonegoro, dr. Cholid Ubed dan Rois Syuriah KH. Maimun Syafi’i. Hadir pula dalam jajaran NU, Wakil Rois Syuriah KHM Hilmi Junadi dan Sekretaris PCNU Suparno.

“Pengurus PPP Bojonegoro ke sini dalam rangka silaturrahmi serta berbagi pandangan. Apalagi PPP punya hubungan dan sejarah yang sangat erat dengan NU,” kata Pimpinan PCNU Bojonegoro, Cholid Ubed.

Dalam pertemuan tersebut, pengurus PPP dan pengurus PCNU banyak berbicara tentang hubungan erat antara PPP dan NU.

“Pembicaraan kami banyak berkutat di wilayah keumatan. Apalagi PPP memiliki hubungan panjang dengan NU dalam praktik politik Islam di Indonesia. NU juga salah satu pilar terbentuknya PPP. Dalam pertemuan ini tidak ada pembicaraan ihwal politik praktis,” kata Cholid Ubed.

Sementara itu, Ketua PPP Bojonegoro Sunaryo Abuma’in mengatakan, kunjungan PPP Bojonegoro ke PCNU ini dalam rangka silaturrahmi.

“Kunjungan ini dalam rangka silaturrahmi dan berbagi pandangan dan pendapat. Pertemuan ini juga dimaksudkan untuk meminta nasihat dan doa para tokoh NU,” katanya.

Menurut Sunaryo Abuma’in, PPP mempresentasikan kelompok umat Islam di Indonesia. Apalagi ketua saat ini, yakni PBNU KH Yahya Cholil Staquf mengembalikan pada khitahnya yang memiliki hubungan inklusif dengan partai politik.

“Di era saat ini, NU telah mengembalikan semua pada khitahnya, yakni tidak ada lagi satu pun partai politik yang dapat mengklaim sebagai partainya NU. NU bersikap sama di hadapan semua partai politik. Dengan demikian PPP tentunya akan semakin meningkatkan khidmat terhadap NU,” kata Sunaryo Abuma’in.(Lex/red).